Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2011

Meyakini Isra' Mi'raj

Ceramah Isra’ Mi’raj 1432H Kalau dilogika dengan fikiran manusia Isra’ Mi’raj takkan pernah masuk akal. Bagaimana mungkin seorang manusia dijaman bahoela bisa melakukan perjalanan dari Masjidil Haram (Makkah) ke Masjidil Aqsa (Jerussalem) hingga Sidratul Muntaha (langit tertinggi) hanya dalam tempo 1 malam. Pada masa itu, transportasi belum modern dan Makkah-Yerussalem bisa ditempuh dalam tempo 40 hari. Si pencerita adalah seseorang yang baru saja kehilangan 2 orang yang sangat disayanginya yang selalu mendampinginya dalam berdakwah (Istri dan Pamannya). Bisa dibayangkan, seandainya kita hidup pada masa itu, mungkin kita pun tak tan percaya. Akan mudah menerima Isra’ Mi’raj jika kita meyakini Nabi Muhammad adalah utusan Allah. Perjalanan Isra’ Mi’raj adalah perjalanan atas kehendak Allah SWT. Tidak ada yang tidak mungkin jika Dia berkehendak. Jika kita renungkan segala hal yang telah diaturnya, peristiwa Isra’ Mi’raj adalah hal kecil bagi Sang Maha Pencipta. Bumi diciptak